Jumat, 06 Februari 2015

Revitalisasi Regenerasi PAN



Kepada Teman-teman Relawan

Assalamualaikum Wr.wb. Shaloom. Om Swastiastu. 

Apa kabar teman-teman? Bagaimana keadaan kalian saat ini? Semoga dalam keadaan sehat wala'fiat.

Terima kasih kepada teman-teman yang sudah mendaftar menjadi 'Relawan Zul'. Kita dipertemukan tentunya bukanlah suatu kebetulan, tetapi kita bertemu karena kita yakin dan percaya bahwa Bang Zul memiliki visi yang akan membawa Partai Amanat Nasional (PAN) menjadi partai yang lebih baik, berkualitas, mengutamakan rakyat, menjunjung tinggi kebangsaan dan dapat menjadi angin segar dalam perpolitikan di Indonesia.


Setelah runtuhnya rezim otoriter, Indonesia mulai menjalankan sistem demokrasi, dimana terdapat partai-partai baru yang muncul, salah satunya adalah PAN. Sebagai partai politik yang muncul setelah reformasi, PAN memiliki prinsip dasar yaitu sebagai partai politik yang memperjuangkan kedaulatan rakyat, demokrasi, kemajuan, dan keadilan sosial. Kita percaya untuk memperjuangkan demokrasi di Indonesia, kita dapat memulainya dalam tubuh partai politik, salah satunya adalah regenerasi. Selain regenerasi, revitalisasi merupakan bagian yang penting untuk memperbaiki kinerja dalam tubuh partai, baik dalam struktur organisasi, maupun pengambilan keputusan dan kebijakan partai.

Dengan visi "Revitalisasi-Regenerasi" Bang Zul percaya bahwa ditangannya ia akan membuat partai tersebut dapat menjalankan fungsi-fungsi partai politik, dan mewujudkan cita-cita partai yang berakar pada moral, agama, kemanusiaan, dan kemajemukan.

Salam,

Novita N.K

Tidak ada komentar:

Artikel Terpopuler